Mengenal Drum Elektrik

Di artikel ini, kita akan mengenal yang namanya drum elektrik. Pastinya kalian sudah tahu mengenai drum akustik ya? Drum akustik adalah drum yang sama sekali tidak membutuhkan listrik, dipukul langsung bunyi sementara kalau drum elektrik itu kita harus menekan tombol dulu dan harus ada listrik agar bisa digunakan.

Drum Elektrik
Drum Elektrik Yamaha DTX 6

Kalau begitu yuk mari langsung kita bahas aja. Kalau kalian memang tertarik untuk membeli drum elektrik dan membutuhkan panduan yang lebih, kalian bisa membaca artikel saya yang saya tulis di Karya Karsa dengan KLIK DI SINI.

Di artikel itu saya sertakan video yang lebih detail membahas mengenai drum elektrik dan kalian juga bisa langsung bertanya kepada saya kalau kalian ada pertanyaan seputar drum elektrik yang ingin kalian beli tersebut.

Oh iya, kalian bisa tonton video saya di bawah ini mengenai Pengenalan Drum Elektrik.

Sementara buat kalian yang lebih suka membaca, silakan kalian bisa teruskan dengan membaca tulisan saya di bawah ini.

 

Apa Perbedaan Drum Elektrik dan Drum Akustik?

Perbedaan yang mendasar antara drum elektrik dengan drum akustik adalah bahwa drum elektrik itu menggunakan listrik sementara drum akustik itu tidak memerlukan listrik.

Maksudnya gimana? Maksudnya adalah drum elektrik kalau misalnya kebetulan listrik lagi padam maka drum elektrik kalian itu tidak akan bisa kalian gunakan. Drum elektrik kalian tetap bisa kalian pukul-pukul tapi hasil suaranya hanya akan terdengar persis seperti suara drum pad yang dipukul dan sama sekali tidak menyamai suara drum aslinya.

Buat kalian yang tidak tahu pad drum itu apa, kalian bisa coba googling apa itu pad drum atau kalian bisa mampir ke youtube channel saya, di mana saya banyak membuat video-video yang membahas mengenai pelajaran drum secara gratis.

Perbedaan yang lain adalah kalau drum akustik itu menggunakan drum head yang bisa sobek dan perlu kalian ganti saat drum head tersebut sobek dan juga cymbal yang bisa sobek juga dan perlu kalian ganti saat cymbal tersebut sudah sobek sementara kalau drum elektrik kalian tidak perlu mengganti drum head atau cymbal karena drum elektrik tidak menggunakan drum head atau pun cymbal yang bisa sobek.

Sebenarnya secara perawatan, menurut pengalaman saya, perawatan untuk drum elektrik itu jauh lebih murah ketimbang kalau kalian mempunyai drum akustik asalkan kalian orangnya apik ya sama barang elektronik karena drum elektrik itu bisa dibilang termasuk barang elektronik juga.

 

Apakah Drum Elektrik Bagus Untuk Pemula?

Pertama yang harus kalian tanyakan terlebih dahulu kepada diri kalian adalah apakah kalian bermain drum itu hanya untuk hobi saja? Atau kalian ingin menjadi seorang drummer profesional. Drummer profesional di sini adalah orang yang menjadikan drum itu sebagai profesi hidupnya.

Kan ada orang yang kalau ditanya, "Pekerjaannya apa?" Biasanya akan menjawab, "Saya dokter" atau "Saya pengacara" atau "Saya Pegawai Negeri Sipil" di mana mereka memang mendapatkan uangnya dari pekerjaan mereka tersebut dan itulah maksud dari drummer profesional, ketika kalian ditanya apa pekerjaan kalian, "Saya drummer" dalam artian uang penghasilan kalian berasal dari kalian bermain drum.

Apakah kalian ingin menjadi bermain drum sebagai sumber utama dari penghasilan kalian? Kalau jawabannya adalah IYA maka menurut saya, drum elektrik kurang cocok untuk kalian beli, dan saya lebih menyarankan kalian untuk membeli drum akustik saja.

Tapi kalau jawaban kalian adalah bahwa kalian bermain drum itu lebih ke menghabiskan waktu saja, atau untuk sekedar hobi saja, dan kalian tidak ingin menjadikan bermain drum sebagai sumber utama dari penghasilan kalian, maka saya sangat menyarankan untuk membeli drum elektrik saja ketimbang membeli drum akustik.

Kenapa? Karena drum elektrik sangat memudahkan kalian dan jauh lebih menyenangkan buat kalian yang bermain drum sebagai hobi saja. Kalian tidak perlu repot untuk membuat peredaman ruangan kalau kalian membeli drum elektrik sementara kalau kalian membeli drum akustik maka kalian perlu untuk membuat peredaman ruangan yang mana biasanya biaya yang harus dikeluarkan untuk membuat peredaman ruangan itu cukup mahal, kisarannya ada di kisaran 20 juta ke atas untuk memeredamkan sebuah ruangan berukuran 4x4 meter. Ini kisaran kasar saja ya, bahkan bisa lebih mahal dari angka yang barusan saya sebutkan tersebut.

 

Merek Drum Elektrik Apa Yang Bagus?

Kalau cuma nyebutin merek tanpa harus melihat batasan harganya, maka kalian bisa melihat merek yang seperti terlihat pada gambar di bawah ini.

Drum EFnote

Jangan kaget ya melihat harganya, kan tadi kalian nanyanya drum merek apa sih yang bagus? Harga seperti yang tertera di gambar di atas, sudah pasti drum elektriknya bagus, karena biasanya ya harga itu tidak menipu.

Drum merek EFnote ini merupakan drum yang lagi banyak dibicarakan oleh para drummer karena kelebihan sound dan feelnya yang mendekati drum akustik. Ngga heran sih karena lihat aja harganya juga mahal banget kan?

Lalu ada lagi merek Roland seperti yang bisa kita lihat pada gambar di bawah ini.

Drum Roland

Kalau untuk merek Roland ini memang sudah lama terkenal merek Roland ini sebagai drum elektrik yang terkenal bagus, tapi ya seperti yang kalian lihat di atas, harganya juga bagus sekali kan?

Drum yang di paling atas adalah drum yang saya gunakan saat ini, mereknya adalah Yamaha dan tipenya adalah Yamaha DTX 6, yang kalau menurut saya untuk intermediate sudah sangat mencukupi sekali untuk di rumahan dan untuk yang suka bermain drum sebagai hobi.

Untuk harganya kalian bisa cek sendiri di Tokopedia ya harga untuk Yamaha DTX 6 satu set itu berapa untuk yang sekarang. 


Perawatan Drum Elektrik Mahal Ngga?

Kalau menurut saya, saya sudah pernah menggunakan drum akustik selama 20 tahun dan menggunakan drum elektrik selama 3 tahun, perawatan untuk drum elektrik menurut saya jauh lebih murah dan jauh lebih mudah ketimbang kalau kalian mempunyai drum akustik.


Perlu Punya Speaker Khusus Ngga Untuk Drum Elektrik?

Nah, untuk masalah yang ini, kebetulan saya sudah membuat jawabannya yang saya tulis di artikel saya di Trakteer, dan mohon maaf artikelnya berbayar, tapi di situ juga ada videonya, sehingga jauh lebih detail saya menjelaskannya dan juga kalian bisa bertanya kalau kalian ada pertanyaan seputar drum elektrik.

Kalian bisa membacanya dengan KLIK DI SINI.

 

Drum Elektrik Bisa Disambungin Ke Speaker Aktif?

Lalu kebetulan ada juga yang bertanya melalui Youtube Channel saya pertanyaan seperti berikut ini.

Pertanyaan Seputar Drum Elektrik

Di artikel yang membahas mengenai speaker khusus, yang kalian bisa KLIK DI SINI, saya sudah menjawab pertanyaan dari teman kita tersebut, jadi kalau kalian ingin tahu jawabannya juga, tinggal kalian masuk saja ke situ dan kalian juga bisa langsung bertanya ke saya dengan berkomentar di sana untuk pertanyaan-pertanyaan kalian seputar drum elektrik.

Kalau begitu saya rasa sekian dulu ya penjelasan saya seputar drum elektrik ini. Semoga bisa bermanfaat buat kalian semua ya sharing dari saya ini seputar drum elektrik dan kalian jadi mulai lebih tahu dan lebih mengenal mengenai drum elektrik.

Salam drummer!



Komentar